Home / Berita Terbaru

10 Destinasi Wisata Air Terjun yang Wajib Dikunjungi

19 Desember 2022 | Penulis : Adira Finance

Menjelang libur akhir tahun, wisata air terjun kerap dijadikan pilihan berwisata bersama keluarga tercinta. Selain segar, destinasi wisata air terjun juga menyuguhkan pemandangan air mengalir di antara bebatuan dan tebing tinggi yang menakjubkan. 

Wisata air terjun bisa menjadi destinasi tepat bagi Sahabat yang merasa penat dengan rutinitas di perkotaan dan menginginkan suasana damai. Apakah Sahabat sudah mulai menyusun rencana untuk berlibur ke wisata air terjun? Simak beberapa pilihan wisata air terjun populer di Indonesia dalam ulasan di bawah ini.

Rekomendasi Destinasi Wisata Air Terjun

Berikut ini beberapa rekomendasi destinasi wisata air terjun yang bisa menjadi pilihan Sahabat untuk menghabiskan waktu liburan bersama keluarga. Simak infonya dengan seksama karena beberapa di antaranya mudah untuk dijangkau, namun ada juga yang membutuhkan beberapa hari perjalanan.

  1. Wisata Air Terjun Tumpak Sewu, Jawa Timur

    Destinasi pertama yang wajib Sahabat kunjungi yaitu Air Terjun Tumpak Sewu atau Coban Sewu yang berada di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur. Air terjun setinggi 120 meter itu terlihat memukau dari atas maupun dari bawah.

    Lokasinya yang berada di dalam sebuah lembah curam memanjang membuat air terjun Tumpak Sewu menawarkan spot foto yang begitu indah. Untuk menikmati keindahannya, Sahabat hanya perlu mengeluarkan biaya sebesar Rp10.000 per orang. 

  2. Wisata Air Terjun Kanto Lampo, Bali

    Bukan hanya memiliki wisata pantai yang menakjubkan, Bali ternyata juga menawarkan keindahan alamnya berupa air terjun. Salah satu destinasi wisata air terjun di Bali yang wajib Sahabat kunjungi yaitu air terjun Kanto Lampo yang terletak di Gianyar.

    Air terjun setinggi 15 meter ini memiliki bebatuan bertumpuk yang menambah keindahan dan menjadi salah satu daya tariknya. Jika tertarik untuk mengunjungi Air Terjun Kanto Lampo, Sahabat harus menyiapkan biaya sebesar Rp5.000 per orang.

  3. Wisata Air Terjun Coban Pelangi, Jawa Timur

    Sesuai namanya, wisata air terjun yang masuk kawasan Taman Nasional Bromo ini menawarkan pemandangan pelangi yang tampak di sekitar air terjun. Namun, munculnya pelangi tersebut ternyata hanya ada di jam tertentu. 

    Waktu terbaik untuk menyaksikan pelangi di Air Terjun Coban Pelangi yaitu antara pukul 10.00 sampai pukul 14.00 WIB. Ini karena posisi matahari sudah cukup tinggi untuk memantulkan sinar di sekitar air terjun, sehingga membuatnya terlihat berwarna-warni seperti pelangi. Dengan tiket masuk sebesar Rp10.000 per orang, Sahabat bisa menikmati pelangi dengan nuansa yang berbeda

  4. Wisata Air Terjun Dua Warna, Sumatra Utara

    Salah satu destinasi wisata air terjun andalan Sumatra Utara ini menjadi tempat yang wajib dikunjungi jika Sahabat gemar petualangan menantang. Air Terjun Dua Warna turun dari sela-sela bukit berwarna putih, sedangkan air yang berada di telaga bawahnya berwarna biru muda.

    Perbedaan warna tersebut muncul karena kandungan belerang dan fosfor, sehingga pengunjung diimbau tidak meminum air terjun ini. Untuk menikmati keindahan dua warna berbeda, Sahabat perlu menyiapkan biaya sebesar Rp25.000 per orang.

  5. Wisata Air Terjun Sri Gethuk, Yogyakarta

    Yogyakarta memang memiliki sejuta pesona yang membuat siapapun menjadi ingin kembali ke sana. Kota yang terkenal dengan bangunan candi ini juga memiliki wisata Air Terjun Sri Gethuk yang sayang untuk dilewatkan. Air terjun ini termasuk unik karena berasal dari tiga sumber mata air berbeda, yakni Kedung Poh, Ngandong, dan Ngumbul.

    Sahabat diperbolehkan untuk berenang atau sekadar menikmati keindahan alamnya saja. Jika penasaran dengan pesona yang ditawarkan air terjun Sri Gethuk, Sahabat harus mengeluarkan biaya sebesar Rp15.000 per orangnya.

  6. Wisata Air Terjun Tegenungan, Bali

    Satu lagi destinasi wisata air terjun populer di Bali, yaitu Air Terjun Tegenungan yang berlokasi di Gianyar. Memiliki tinggi sekitar 15 meter, air terjun Tegenungan memiliki debit air yang lumayan banyak dengan dasar menyerupai sebuah kolam.

    Air di dalam kolam tersebut cukup jernih dan cocok untuk bermain air atau berendam sekalian. Harga tiket masuknya per orang yaitu Rp20.000 dan parkir mobil sebesar Rp5.000.

  7. Wisata Air Terjun Malela, Jawa Barat

    Beralih ke kawasan Bandung, ada keindahan lain yang bisa Sahabat lihat berupa Air Terjun Malela. Air terjun setinggi 60 meter ini berasal dari hulu sungai Gunung Kendeng. Uniknya, air terjun Malela memiliki lima jalur air yang membuatnya terlihat indah dan berbeda dengan air terjun lainnya.

    Sahabat bisa berenang dan bermain di sekitar kawasan air terjun. Suasananya sangat sunyi dan jauh dari keramaian, sehingga cocok untuk Sahabat yang ingin melepas penat sambil menikmati keindahan pemandangan Air Terjun Malela. 

  8. Wisata Air Terjun Telunjuk Raung, Jawa Timur

    Kabupaten yang dijuluki Sunrise of Java ini memiliki wisata air terjun yang melimpah, salah satu diantaranya yaitu Air Terjun Telunjuk Raung yang berlokasi di Kecamatan Songgon, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.

    Air terjun Telunjuk Raung yang disebut-sebut sebagai surga tersembunyi ini menawarkan pemandangan perkebunan tebu dan bukit-bukit raung. Terletak di kaki Gunung Raung, air terjun ini memiliki sungai yang mengalir deras dengan airnya yang jernih khas pegunungan.

    Jika tertarik untuk pergi ke sana, Sahabat sebaiknya berkunjung ketika dalam keadaan sehat karena medannya yang cukup sulit ditempu. Cukup membayar tiket masuk sebesar Rp5.000 per orang, kesegaran air dari pegunungan sudah bisa Sahabat rasakan.

  9. Wisata Air Terjun Sipiso-piso, Sumatra Utara

    Destinasi wisata Air Terjun Sipiso-piso menjadi salah satu tempat terbaik untuk menikmati keindahan Danau Toba dari ketinggian. Kawasan tersebut saat ini sudah banyak penataan untuk memberi kenyamanan bagi para pengunjungnya.

    Keindahan Air Terjun Sipiso-piso bukan hanya berhasil memikat pengunjung lokal saja, melainkan juga wisatawan asing yang rela berkunjung ke Kabupaten Karo, Sumatra Utara, untuk turut merasakan pesonanya. Tak jauh berbeda dengan air terjun lainnya, Sahabat hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp5.000 per orang untuk berkunjung ke wisata air terjun ini.

  10. Wisata Air Terjun Sendang Gile, NTB

    Selain memiliki pantai yang menakjubkan, Lombok juga memiliki air terjun indah yang bernama Sendang Gile yang berlokasi di Kecamatan Bayan, Kabupaten Lombok Utara, Provinsi Nusa Tenggara Barat. Air terjun ini memiliki tinggi sekitar 31 meter dengan ketinggian 600 meter di atas permukaan laut.

    Pesona air terjun Sendang Gile dengan dua tingkat ini membuatnya semakin terlihat menawan. Namun, Sahabat harus menuruni sekitar 200 anak tangga untuk melihat keindahan air terjun ini. Harga tiket masuknya tergolong murah, yaitu sebesar Rp10.000 saja.

Itulah sejumlah rekomendasi wisata air terjun yang bisa Sahabat kunjungi saat libur akhir tahun atau di waktu libur lainnya. Tentukan destinasi wisata air terjun yang sesuai dengan kondisi Sahabat saat ini dari sisi kebutuhan, jarak dan kondisi keuangan.

Untuk mempermudah Sahabat dalam mempersiapkan liburan ke wisata air terjun bersama orang tersayang, Sahabat bisa memanfaatkan fasilitas Kredit Multiguna dari Adira Finance. Fasilitas Kredit Multiguna ini ini bisa diajukan hanya dengan jaminan BPKB kendaraan motor atau mobil untuk membantu Sahabat dalam menyiapkan anggaran liburan keluarga. 

Proses pengajuan untuk fasilitas ini pun cukup praktis dan cepat, jadi Sahabat tak perlu menunggu lama untuk mendapatkan dana. Sahabat bisa memanfaatkan fasilitas Kredit Multiguna ini melalui aplikasi Adiraku. Adiraku merupakan aplikasi mobile yang dapat diakses lewat mobile platform Android maupun iOS. Aplikasi ini akan memberikan kemudahan layanan Adira Finance secara digital

Aplikasi ini juga menghadirkan berbagai layanan menguntungkan, seperti kredit mobil baru atau bekasi, kredit motor, kredit elektronik dan furniture, serta pembiayaan syariah umrah. Sahabat bisa melakukan pengajuan langsung dari smartphone dengan mengunduh aplikasi Adiraku di halaman ini.

Bagikan Artikel

Artikel Terbaru

Dapatkan informasi terbaru tentang Adira Finance
Subscribe Sekarang


Kantor Pusat Adira Finance

Gedung Millenium Centennial Center Lt. 53-61
Jl. Jend. Sudirman Kav. 25
Karet Setiabudi
Jakarta Selatan
DKI Jakarta 12920

Call Center : 1500511
Email : customercare@adira.co.id
Cari Lokasi Cabang
  • Copyright @ Adira Finance Berizin dan Diawasi oleh OTORITAS JASA KEUANGAN