Home / Berita Terbaru

50 Ribu Mobil China akan Lahir dari Serang ke Seluruh Dunia50 Ribu Mobil China akan Lahir dari Serang ke Seluruh Dunia

50 Ribu Mobil China akan Lahir dari Serang ke Seluruh Dunia50 Ribu Mobil China akan Lahir dari Serang ke Seluruh Dunia -->

04 Desember 2017 | Penulis : Adira Finance

SERANG – Sebagai pendatang baru di Indonesia, pabrik PT Sokonindo Automobile ternyata akan memiliki kemampuan produksi yang tidak bisa dipandang sebelah mata. Pabrik yang berlokasi di Cikande, Serang, Banten tersebut ditergetkan bisa memproduksi sebanyak 50.000 unit.

Jumlah tersebut datang dari dua model yang akan dipasarkan dan diproduksi Sokonindo di Indonesia, yakni pikap SuperCab dan SUV 7 penumpang Glory 580. Selain itu, pabrik juga akan menjadi basis Sokonindo untuk produk yang akan diekspor dari Indonesia.

Namun, Sokonindo yang di negara asalnya China bernama DFSK (Dong Feng Sokon) ini belum akan langsung memproduksi sebanyak 50.000 unit dalam setahun pada operasinya yang diresmikan hari ini, Selasa (28/11).

“Investasi sebesar 150 juta USD dan direncanakan dikembangkan nanti sampai ke nilai 300 juta USD untuk pembangunan engine plan. Kapasitas produksi untuk 3 shift adalah 50 ribu unit per tahun dengan tingkat ketelitian mencapai hampir 100 persen,” terang Co-CEO Sokonido, Alexander Barus.

“Pabrik ini disebut dengan smart factory dan dikenal dengan standar Industry 4.0. Sokon Group Ltd. Hong Kong bersama Kaisar Motorindo membangun pabrik menjadikan Indonesia sebagai basis produksi untuk pasar lokal dan global.”

Untuk tahap awal, dengan 1 shift kerja, pabrik Sokonindo baru akan memproduksi sebanyak sekitar 15.000 unit kendaraan dalam setahun.

Dengan tujuan global tersebut, Indonesia ditargetkan menjadi basis produksi untuk kendaraan Sokon dengan posisi setir di sebelah kanan. Sementara pabrik Sokon di China hanya produksi kendaraan bersetir di kiri.

Pabrik Sokonindo dibangun di atas lahan seluas 20 hektar yang telah selesai dibangun sejak bulan Mei 2017 dan diharapkan bisa mencapai kapasitas penuh produksi dalam tiga tahun ke depan. Model pertama yang akan diproduksi adalah pikap SuperCab dan SUV GLory 580.

Bagikan Artikel

Artikel Terbaru

Dapatkan informasi terbaru tentang Adira Finance
Subscribe Sekarang


Kantor Pusat Adira Finance

Gedung Millenium Centennial Center Lt. 53-61
Jl. Jend. Sudirman Kav. 25
Karet Setiabudi
Jakarta Selatan
DKI Jakarta 12920

Call Center : 1500511
Email : customercare@adira.co.id
Cari Lokasi Cabang
  • Copyright @ Adira Finance Berizin dan Diawasi oleh OTORITAS JASA KEUANGAN