Home / Berita Terbaru

Apa itu Pembiayaan atau Kredit Mobil Syariah? Ini Penjelasannya

14 September 2021 | Penulis : Adira Finance

Pembiayaan atau kredit mobil syariah bisa menjadi alternatif bagi Sahabat yang ingin memiliki mobil. Sebab, pembiayaan mobil syariah umumnya menggunakan akad murabahah, yaitu jenis akad jual beli berbasis syariah dengan menegaskan harga perolehan dan margin keuntungan kepada pembeli. Keuntungan ini diperoleh atas kesepakatan antara pembeli dan penjual. 

Dengan akad jual beli, Sahabat dapat mengetahui margin keuntungan yang diambil oleh lembaga pembiayaan, sehingga proses pembiayaan mobil syariah ini berjalan secara adil, transparan, dan tidak menimbulkan prasangka antara Sahabat sebagai konsumen dan lembaga pembiayaan sebagai penyedia jasa. 

Selain itu, pembiayaan atau kredit mobil syariah juga menyediakan tenor yang cukup menarik, yaitu maksimal lima tahun. Jadi, Sahabat bisa lebih leluasa mengatur pengeluaran dan memilah penggunaan dana berdasarkan tingkat urgensinya. 

Keuntungan Pembiayaan Mobil Syariah

Seiring meningkatnya mobilitas sehari-hari, banyak orang yang membutuhkan mobil sebagai transportasi sehari-hari. Dengan begitu, banyak pula orang yang mengajukan pembiayaan atau kredit mobil demi memenuhi kebutuhannya tersebut. 

Namun, sebagian orang justru enggan mengajukan pembiayaan mobil karena terdapat bunga yang membebani. Padahal, saat ini sudah ada layanan pembiayaan atau kredit mobil syariah. Bahkan, pembiayaan atau kredit mobil syariah bisa menguntungkan Sahabat karena keuntungan dari lembaga pembiayaan sudah diinformasikan dari awal. 

Tak hanya itu, berikut ini beberapa keuntungan pembiayaan atau kredit mobil syariah yang bisa Sahabat dapatkan:

  1. Cicilan tetap

    Seperti yang Sahabat ketahui, pembiayaan atau kredit mobil syariah menggunakan akad murabahah, sehingga jumlah pokok pembiayaan dan keuntungan sudah diinformasikan di awal oleh lembaga pembiayaan sebagai pihak penjual. Hal ini akan membuat perencanaan keuangan Sahabat menjadi lebih matang. 

    Keuntungan ini membuat layanan pembiayaan atau kredit mobil syariah menjadi pilihan bagi sebagian orang untuk menunjang mobilitas hariannya. Oleh karena transparansinya dalam menggunakan sistem bagi hasil, maka memudahkan Sahabat untuk memiliki kendaraan dengan harga yang lebih masuk akal. Namun, sebelum mengajukan pembiayaan atau kredit mobil syariah, pastikan Sahabat untuk membuat proyeksi pendapatan yang bisa Sahabat dapatkan selama masa cicilannya, sehingga tidak akan terasa berat selama membayar angsuran pembiayaan atau kredit mobil syariah. 

  2. Sanksi keterlambatan disalurkan untuk dana kebajikan

    Pada layanan pembiayaan atau kredit mobil syariah, tidak ada istilah denda jika Sahabat terlambat membayar cicilan. Namun, ada istilah lain yang disebut ta’zir, yaitu sejumlah dana yang harus dibayarkan jika Sahabat terlambat membayar cicilan dengan tujuan agar Sahabat lebih disiplin. Namun, dana tersebut tidak akan diambil oleh lembaga pembiayaan, tetapi akan disalurkan sebagai dana kebajikan. 

    Meskipun dalam pembiayaan atau kredit mobil syariah tidak memberlakukan denda, Sahabat tetap harus membayarkan cicilan sesuai waktu yang telah ditentukan. Sebab, riwayat pembayaran cicilan bisa sangat membantu Sahabat untuk mendapatkan akses pembiayaan dana yang lebih luas lagi. 

    Nah, itulah beberapa keuntungan pembiayaan syariah. Apakah Sahabat semakin yakin untuk mengajukan pembiayaan atau kredit mobil syariah? Namun sebelum itu, akan lebih baik jika Sahabat mengetahui tips-tips pengajuan pembiayaan agar berjalan lancar dan aman. 

Tips Mengajukan Pembiayaan Mobil Syariah

Supaya pengajuan pembiayaan atau kredit mobil syariah lebih aman, mudah, dan cepat disetujui, ada beberapa hal yang perlu Sahabat lakukan, di antaranya:

  1. Pilih lembaga pembiayaan yang kredibel

    Sebelum mengajukan pembiayaan atau kredit mobil syariah, pastikan Sahabat memilih lembaga pembiayaan yang kredibel dan terpercaya. Tanda lembaga tersebut sudah legal yaitu telah terdaftar diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), salah satunya adalah Adira Finance Syariah

    Adira Finance Syariah adalah sebuah unit usaha di Adira Finance yang berfokus pada pengembangan bisnis pembiayaan yang berlandaskan prinsip-prinsip syariah Islam. Salah satu layanannya adalah pembiayaan mobil syariah yang menggunakan akad murabahah. Dengan memanfaatkan layanan ini, maka Sahabat bisa mendapatkan keuntungan saat mengajukan pembiayaan atau kredit mobil syariah. 

    Pembiayaan atau kredit mobil syariah di Adira Finance bisa melayani Sahabat yang menginginkan mobil baru atau mobil bekas. Untuk pembiayaan mobil bekas, Sahabat hanya perlu mencari mobil bekas yang diidamkan, lalu ajukan di Adira Finance untuk memperoleh kemudahan. Begitu pula saat Sahabat berencana membeli mobil baru dengan sistem pembiayaan. 

    Baca juga: 9 Tips Membeli Mobil Baru dengan Lebih Mudah

  2. Perhatikan persyaratan

    Setiap lembaga pembiayaan memiliki persyaratan khusus untuk bisa memanfaatkan fasilitas pinjaman kendaraan bermotor. Nah, Sahabat harus mengetahui dan memahami persyaratan yang dibutuhkan untuk bisa mengajukan pembiayaan atau kredit mobil syariah. Setelah menyiapkan berbagai persyaratan yang telah ditentukan, Sahabat juga harus menyiapkan uang muka. 

    Sebaiknya Sahabat sudah mengalokasikan sejumlah dana untuk disimpan dalam rekening dalam waktu yang lama. Nantinya dana tersebut bisa digunakan sebagai pembayaran uang muka. Hindari menggunakan rekening yang sama dengan rekening penampungan gaji. 

    Dengan memiliki dana yang tersimpan cukup lama dan saldonya bertambah secara rutin setiap bulan, menandakan bahwa Sahabat termasuk orang yang cermat dalam mengelola keuangan. Hal ini akan berpengaruh positif terhadap penilaian pihak lembaga pembiayaan terhadap keuangan Sahabat. Biasanya uang muka untuk mendapatkan layanan pembiayaan atau kredit mobil syariah berkisar di antara 25% hingga 30%. 

  3. Jaga rekam jejak pembiayaan

    Menjaga rekam jejak pembiayaan menjadi salah satu tips agar pengajuan pembiayaan atau kredit mobil syariah cepat cair. Sebaiknya Sahabat menunjukkan kedisiplinan dalam pembayaran cicilan atas pembiayaan lain yang sudah dimiliki sebelumnya. Sebagai contoh, jika Sahabat sudah memiliki pembiayaan kepemilikan rumah, maka usahakan untuk membayar angsuran secara tepat waktu. Dengan menjaga rekam jejak ini, maka Sahabat akan dinilai sebagai nasabah yang disiplin dan aman. Hal tersebut akan memengaruhi proses pengajuan pembiayaan mobil yang diinginkan. 

  4. Manfaatkan sistem online 

    Pengajuan syarat pembiayaan mobil di setiap lembaga pembiayaan memiliki mekanisme yang berbeda. Ada layanan yang mudah, namun ada pula layanan yang justru menyulitkan calon konsumen. Jika Sahabat ingin mengajukan dengan cara yang praktis dan mudah, saatnya gunakan aplikasi Adiraku dari Adira Finance. Aplikasi ini menyediakan berbagai fitur layanan pinjaman dana, mulai dari pembiayaan mobil dan motor secara konvensional, pembiayaan atau kredit mobil syariah, pembiayaan motor syariah, pembiayaan syariah, pembiayaan umrah, hingga pembiayaan multiguna. Dengan aplikasi Adiraku, Sahabat bisa melakukan transaksi hanya dari rumah dengan melalui smartphone saja. 

Bagikan Artikel

Artikel Terbaru

Dapatkan informasi terbaru tentang Adira Finance
Subscribe Sekarang


Kantor Pusat Adira Finance

Gedung Millenium Centennial Center Lt. 53-61
Jl. Jend. Sudirman Kav. 25
Karet Setiabudi
Jakarta Selatan
DKI Jakarta 12920

Call Center : 1500511
Email : customercare@adira.co.id
Cari Lokasi Cabang
  • Copyright @ Adira Finance Berizin dan Diawasi oleh OTORITAS JASA KEUANGAN