Apa Saja Fitur yang Diusung Samsung Galaxy Note 8?Apa Saja Fitur yang Diusung Samsung Galaxy Note 8?
Apa Saja Fitur yang Diusung Samsung Galaxy Note 8?Apa Saja Fitur yang Diusung Samsung Galaxy Note 8?
JAKARTA – Samsung baru saja memperkenalkan lini flagship terbaru mereka, Galaxy Note 8, dalam acara bertajuk Samsung Galaxy Unpacked di New York, Amerika Serikat, pada Rabu waktu setempat (23/08/2017).
Sama dengan pendahulunya, Samsung Galaxy S8 dan S8 Plus, raksasa teknologi asal Korea Selatan ini masih konsisten dengan pemasangan teknologi Infinity Display pada smartphone berlayar 6,3 inci. Artinya, bezel yang ditawarkan sangat tipis. Perangkat juga disertai dengan stylus khasnya, S Pen.
Perangkat yang berkualitas tentu selaras dengan ‘jeroan’ yang ada di dalamnya. Begitu juga dengan spesifikasi Samsung Galaxy Note 8 yang dipersenjatai prosesor Qualcomm Snapdragon 835 yang dipadukan dengan RAM jumbo, 6 GB, plus baterai 3.300 mAh untuk sebagai generatornya. Soal baterai, Samsung nampaknya ingin bermain lebih aman guna menghindari insiden memilukan yang terjadi di edisi sebelumnya.
Kabar gembiranya, keluarga baru seri Galaxy Note ini sudah mendapatkan lisensi IP68 sebagai penegasan smartphone yang tahan air dan debu. Jadi, kalian enggak usah khawatir lagi dengan medan atau cuaca yang kerap merusak smartphone biasa.
Beranjak ke sektor kamera, Samsung tidak ingin ketinggalan untuk mengikuti tren kamera ponsel saat ini yang mengadopsi lensa ganda. Sekadar informasi, Samsung Galaxy Note 8 didukung teknologi yang serba dual, seperti
dual camera, sensor
dual pixel, dan sepasang
Optical Image Stabilization (OIS).
Oh iya, Ganlobers juga tidak usah meragukan kekuatan kamera Samsung Galaxy Note 8 karena sudah beresolusi 8 MP di bagian depan, dan 12 MP di belakang yang sudah Auto Focus dan Selective Focus, plus dipersenjatai lensa wide f/1.7 dan lensa tele f/2.4 yang sanggup memperbesar jangkauan tangkapan hingga 2x
optical zoom dan 10x
digital zoom.
Soal harga Samsung Galaxy Note 8, dibanderol senilai USD 930 atau setara Rp. 12,5 juta untuk wilayah AS dan mulai dipasarkan mulai 15 September mendatang. Nominal tersebut juga mencakup bonus berupa kamera Gear 360 atau MicroSD 128 GB.