Bos AHM Buka-Bukaan Soal Honda CRF150, Kenapa Murah!Bos AHM Buka-Bukaan Soal Honda CRF150, Kenapa Murah!
Bos AHM Buka-Bukaan Soal Honda CRF150, Kenapa Murah!Bos AHM Buka-Bukaan Soal Honda CRF150, Kenapa Murah!
KUALA LUMPUR – Kehadiran Honda CRF150 tinggal menunggu hari, diprediksikan Kamis pekan mendatang, (9/11), PT Astra Honda Motor (AHM) akan membuka selubungnya.
Jelang peluncurannya, Dapurpacu.com sempat berbincang dengan Toshiyuki Inuma, Presiden Direktur AHM ketika menghadiri jamuan makan malam di Honda Asian Journey 2017, Kuala Lumpur Malaysia, (28/10).
Diyakini harga Honda CRF150 akan sangat murah berbanding kompetitornya Kawasaki KLX150. Selain itu Inuma juga mengakui kelemahan yang harus segera dipenuhi AHM untuk aftersales service CRF150.
“Kami tak ingin menyebut harga CRF150 murah, tapi harganya yang masuk akal (reasonable price) untuk sebuah motor! Sebab konotasi murah itu adalah barang-barangnya tak punya daya tahan. Sedangkan harga yang masuk akal adalah tentu mementingkan kualitas dan daya tahan,” ujar Inuma.
“Adapun untuk mesin, kami akan menggunakan dapur pacu yang sudah terbukti keunggulannya. Seperti dari Verza!”
“Kenapa Verza? sebab mesin SOHC (Single Over Head Camshaft) itu lebih ringan dan akan sangat mudah perawatannya. CRF150 ini dibuat agar konsumen tak ada kendala pemakaiannya sehari-hari.”
“Tugas kami yang paling penting untuk CRF150 adalah fokus pada pelayanan maksimal kepada konsumen. Karena sepertinya itu masih menjadi poin kekurangan kami yang harus segera dipenuhi.”
“Memang saat ini kita punya 3.700 lebih AHASS (Astra Honda Authorized Sevice Station) di seluruh Indonesia. Tentu akan kita siapkan jaringan yang akan benar-benar bisa melayani konsumen CRF150 secara maksimal,” yakinnya.