Home / Berita Terbaru

All New Ninja 250, Komunitas Kawasaki : PedessAll New Ninja 250, Komunitas Kawasaki : Pedess

All New Ninja 250, Komunitas Kawasaki : PedessAll New Ninja 250, Komunitas Kawasaki : Pedess -->

08 November 2017 | Penulis : Adira Finance

JAKARTA – Kawasaki Ninja 250 model 2018 membuat kejutan di lantai Tokyo Motor Show (TMS) 2017. Tampilannya yang terlihat sporty menjadi perbincangan para biker dunia dan juga Indonesia.

Komentar pun muncul dari dua pengguna Kawasaki Ninja 250 di Indonesia. Purwanto pengguna Kawasaki Ninja 250Fi dan tergabung dalam Ninja 250Fi Owners Indonesia mengatakan, tampilan Kawasaki Ninja 250 model 2018 terlihat semakin keren dan makin “pedas”.

“Meski belum lihat bentuk aslinya, jika dilihat dari foto yang ada, tampilan Kawasaki Ninja 250 yang baru makin keren, dengan perubahan bentuk head lamp yang makin sporty dengan aksesoris seperti winglet di bawah nya.

Ditambah fender depan yang minimalis serta winsil dengan warna agak gelap dibanding versi sebelumnya,” urai Purwanto, Kamis (2/11).

Purwanto menambahkan, tampilan Ninja 250 model 2018 juga terlihat lebih eksklusif dan futuristik dibandingkan model sebelumnya.

“Desain fairing menguatkan karakter ninja yang tegas dengan tarikan garis body yang tajam dan fokus. Desainnya terlihat makin futuristik dan kesan dinamis. Lampu belakang terlihat makin exclusive mengusung desain kelas motor di atasnya yaitu Sugomi Z1000. Secara keseluruhan, tampilan baru kawasaki ninja 250 makin pedess,” bangga Purwanto.

Wahid A Fauzi, selaku Dewan Pembina Kawasaki Ninja Club Indonesia, juga berkomentar desain Kawasaki Ninja 250 yang baru terlihat lebih futuristik.

“Jika di bandingkan dengan desain All New CBR250RR, New Ninja 250 tidak kalah futuristik dalam setiap lekukan bodinya. Desain futuristik memang sedang menjadi trend belakangan ini, hampir setiap brand motorsport mendesain motornya dengan DNA tersebut,” timpal Wahid.

Ada perubahan penggunaan frame yang sekarang truss frame, menurut Wahid hal tersebut cukup bagus, karena motor menjadi ringan, sehingga tenaga dan akselerasi yang dihasilkan bisa maksimal.

“Kalau pakai truss frame itu bagus, jadi akselerasinya bisa maksimal, dan memudahkan manuver tanpa mengurangi stabilitas pada kecepatan tinggi. Berarti Kawasaki menanggapi komentar kami, karena pada Ninja N250Fi sebelumnya kurang lincah dalam bermanuver karena bobot yg lebih berat dibanding para kompetitor di kelasnya,” lanjtu Wahid.

Wahid menambahkan, dengan adanya desain baru Kawasaki Ninja 250 model 2018 dibilang bersaing dengan Honda CBR250RR dibandingkan dengan model sebelumnya.

“Untuk saat ini saya akui Honda CBR250RR itu enak, desainnya menarik suspensinya jadi pelopor pemakai upside down di kelas 250cc, heandlingnya ringan dan cukup lincah, itu menurut saya,” tambahnya.

Bagikan Artikel

Artikel Terbaru

Dapatkan informasi terbaru tentang Adira Finance
Subscribe Sekarang


Kantor Pusat Adira Finance

Gedung Millenium Centennial Center Lt. 53-61
Jl. Jend. Sudirman Kav. 25
Karet Setiabudi
Jakarta Selatan
DKI Jakarta 12920

Call Center : 1500511
Email : customercare@adira.co.id
Cari Lokasi Cabang
  • Copyright @ Adira Finance Berizin dan Diawasi oleh OTORITAS JASA KEUANGAN