Home / Berita Terbaru
Sahabat, ada sejumlah ide bisnis di sektor kuliner yang menawarkan peluang menjanjikan, salah satunya adalah bisnis jasa boga atau katering. Hal yang paling mendasari adalah karena makanan merupakan kebutuhan mendasar setiap individu, sehingga permintaan terhadap makanan akan selalu ada setiap hari.
Bisnis ini terbilang memiliki prospek yang besar, mengingat kebutuhan masyarakat akan kuliner yang beragam yang tidak hanya terbatas pada acara pernikahan, akan tetapi juga meliputi keperluan lain seperti catering untuk kebutuhan kantor, catering rumah sakit, dan banyak lagi lainnya.
Menggunakan layanan katering memudahkan banyak orang yang sibuk dengan pekerjaan maupun aktivitas mereka dapat dengan mudah menikmati makanan berkualitas setiap hari. Oleh sebab itu, peluang bisnis katering bisa menjadi sumber pendapatan yang menjanjikan.
Bisnis katering merupakan usaha kuliner yang dapat dikembangkan oleh siapapun, terlebih lagi oleh mereka yang memiliki kecintaan pada bidang kuliner. Berawal dari hobi, hingga kemudian menjadi sumber penghasilan. Sungguh menyenangkan bukan?.
Meskipun bisnis jasa boga dapat dijalankan oleh berbagai kalangan, persiapan yang matang diperlukan dalam pengembangannya, termasuk menentukan modal awal yang dibutuhkan dan strategi untuk mengembangkannya. Modal awal akan mempengaruhi skala bisnis dan strategi yang dapat dijalankan, apakah nantinya bisnis tersebut diawali dengan modal kecil dahulu atau langsung dengan modal besar.
Oleh sebab itu penting untuk melakukan persiapan yang cermat sebelum memulai bisnis ini, termasuk memilih jenis katering yang ingin dilakukan.
Bisnis katering umumnya berfokus pada segmen tertentu, meskipun ada yang bersifat fleksibel. Sebagai contoh, bisnis katering yang biasanya melayani acara besar dapat menawarkan layanan jasa boga harian pada musim tertentu (eventual) atau jika permintaan untuk acara besar menurun.
Berikut beberapa jenis bisnis jasa katering yang dapat Sahabat pertimbangkan:
Karyawan Kantor
Bisnis kuliner ini fokus pada pegawai perkantoran di kota-kota besar. Makanan disajikan dalam kotak dengan menu rumahan yang bervariasi. Bisnis ini juga dapat melayani pesanan untuk acara kantor seperti gathering, meeting, anniversary, dan sejenisnya.
Anak Sekolah
Katering sekolah membantu murid-murid sekolah untuk mendapatkan makanan praktis dan aman tanpa harus ke kantin. Selain menghemat waktu, para orang tua merasa tenang jika menggunakan jenis jasa boga ini karena anak-anak mereka bisa mengakses makanan yang sehat di sekolah.
Pesta dan Acara Khusus
Bisnis ini melayani acara-acara khusus seperti acara seminar, pesta ulang tahun, pernikahan dan sebagainya. Umumnya katering ini menggunakan tata cara penyajian makanan dengan sistem prasmanan. Bisnis ini memerlukan modal yang relatif besar untuk menyediakan makanan dalam jumlah yang cukup besar dan beragam.
Harian
Bisnis ini melayani individu yang sibuk dan tidak memiliki waktu untuk memasak sendiri. Target pasar untuk katering ini biasanya seperti di perumahan-perumahan hingga apartemen. Sahabat dapat menawarkan kuliner sistem harian dengan menu yang bervariasi setiap harinya.
Berikut beberapa kelebihan bisnis jasa katering yang perlu di pertimbangkan:
Sebagai Solusi Yang Praktis
Layanan katering memberikan solusi praktis untuk menyediakan makanan yang terjangkau, khususnya bagi mereka yang memiliki memiliki keterbatasan waktu dikarenakan mobilitas serta aktivitas yang padat.
Dapat Dikelola Di Rumah
Bisnis kuliner dapat dilakukan dari rumah untuk mengurangi anggaran sewa tempat. Meskipun demikian, Sahabat harus memastikan bahwa peralatan yang digunakan terpisah dengan peralatan milik pribadi, bersih dan memiliki ruangan dengan ventilasi udara yang baik.
Sarana Penyaluran Hobi Memasak
Bisnis katering dapat dimulai dari hobi. Sahabat yang memiliki hobi memasak, dapat menghasilkan penghasilan tambahan dengan mengembangkanya menjadi sebuah bentuk usaha makanan.
Tidak Berhenti BerInovasi
Jangan berhenti berinovasi untuk membuat menu-menu masakan baru yang lebih variatif. Hal ini perlu dilakukan sebagai terobosan untuk memenuhi selera pelanggan yang beragam serta menghindari kejenuhan pelanggan dikarenakan menu yang kurang bervariasi.
Dengan memahami jenis-jenis bisnis jasa kuliner dan kelebihan yang dimilikinya, Sahabat dapat memutuskan jenis bisnis kuliner yang sesuai dengan minat dan kemampuan, serta mempersiapkan langkah-langkah untuk memulai bisnis yang menjanjikan ini.
Selanjutnya untuk menjalankan bisnis kuliner yang sukses, Sahabat akan memerlukan berbagai persiapan dan komponen penting. Berikut adalah beberapa hal yang perlu dipersiapkan:
Rencana Bisnis
Buatlah rencana bisnis yang rinci yang mencakup tujuan, visi, misi, analisis pasar, penentuan target pasar, strategi pemasaran, rencana keuangan, dan perkiraan pertumbuhan bisnis.
Izin dan Regulasi
Pastikan Sahabat memahami semua izin dan regulasi yang berlaku dalam bisnis katering, termasuk izin kesehatan, izin usaha, dan peraturan keamanan pangan.
Modal
Tentukan modal awal yang dibutuhkan. Modal ini akan digunakan untuk membeli peralatan, bahan baku, membayar gaji karyawan (jika diperlukan), serta untuk operasional bisnis.
Lokasi dan Peralatan
Jika memungkinkan, siapkan lokasi yang sesuai untuk operasional bisnis katering. Sahabat juga perlu membeli peralatan seperti dapur, peralatan masak, peralatan penyajian, alat pengemas, dan kendaraan pengiriman (jika melayani pengiriman).
Suplai Bahan Baku
Sediakan bahan baku berkualitas tinggi dan pastikan memiliki pasokan yang cukup untuk memenuhi pesanan. Pilih pemasok yang dapat diandalkan.
Menu dan Inovasi
Buat menu yang menarik dan beragam sesuai dengan segmen yang di targetkan. Selalu terbuka untuk inovasi dan masukan dari pelanggan untuk memperbaiki menu katering tersebut.
Pengemasan
Kemas makanan dengan baik dan aman untuk pengiriman atau penyajian. Pastikan pengemasan menjaga kesegaran dan kualitas makanan.
Sistem Pengiriman
Jika Sahabat menyediakan pengiriman, perlu juga memiliki sistem pengiriman yang efisien dan dapat diandalkan. Ini bisa mencakup kendaraan, sopir pengiriman, dan rencana pengiriman yang terorganisir.
Pemasaran dan Promosi
Buat strategi pemasaran yang efektif, termasuk pemasaran online dan offline. Manfaatkan media sosial, situs web, iklan, dan jaringan pemasaran untuk mengenalkan bisnis kuliner ini.
Manajemen Keuangan
Kelola keuangan bisnis dengan baik, termasuk perencanaan anggaran, pelacakan biaya, pengeluaran, dan pendapatan. Pastikan untuk memiliki sistem akuntansi yang solid.
Standar Mutu
Pastikan makanan yang Sahabat sajikan selalu berkualitas tinggi. Pertahankan standar kebersihan dan keamanan makanan yang tinggi.
Pelatihan dan Pengembangan
Pastikan untuk memiliki pelatihan yang cukup untuk menjalankan bisnis katering. Ini termasuk pelatihan masak, pelatihan kebersihan, dan pelatihan pelayanan pelanggan.
Sistem Manajemen
Gunakan sistem manajemen untuk mengelola pesanan, inventaris, pengiriman, dan faktur. Ini akan membantu Sahabat menjalankan bisnis dengan lebih efisien.
Dengan persiapan yang baik dan manajemen yang cermat, bisnis katering memiliki potensi menjanjikan untuk sukses dan menguntungkan. Nah bagi Sahabat yang ingin menjalankan bisnis jasa boga, maka diatas sudah dijelaskan secara rinci mengenai cara memulainya dari awal dan apa saja yang perlu dipersiapkan.
Jika Sahabat merasa memulai bisnis memerlukan tambahan modal yang signifikan, Sahabat tak perlu khawatir, karena ada opsi untuk mengakses layanan KUA (Kredit Usaha Anda) dari Adira Finance. Dengan Adira Finance, Sahabat dapat mendapatkan modal tambahan untuk mengembangkan usaha katering melalui produk Fasilitas Modal Usaha.
Sahabat dapat memanfaatkan aset bergerak seperti BPKB sepeda motor, mobil penumpang, serta kendaraan komersial seperti pick up dan truk sebagai jaminan untuk mendukung pertumbuhan bisnis katering. Proses pengajuan kredit usaha di Adira Finance relatif mudah, dan Sahabat dapat memanfaatkan pencairan dana yang cepat. Adira Finance juga menawarkan pilihan perlindungan asuransi yang komprehensif, serta sistem penyimpanan BPKB yang aman.
Sahabat bisa menghubungi layanan ini di kantor cabang/perwakilan, call center dan platform digital Adira Finance untuk mendapatkan pelayanan yang profesional dan komprehensif. Dengan layanan KUA dari Adira Finance, Sahabat dapat memiliki sumber permodalan yang dapat membantu mengembangkan bisnis jasa katering dengan lebih percaya diri.
Bagikan Artikel
Kantor Pusat Adira Finance
Gedung Millenium Centennial Center Lt. 53-61
Jl. Jend. Sudirman Kav. 25
Karet Setiabudi
Jakarta Selatan
DKI Jakarta 12920
Ikuti media sosial kami