Polisi Robot Resmi Beroperasi di DubaiPolisi Robot Resmi Beroperasi di Dubai
Polisi Robot Resmi Beroperasi di DubaiPolisi Robot Resmi Beroperasi di Dubai
JAKARTA - Polisi robot kini tidak hanya ada di film Robocop saja. Pihak Kepolisian Uni Emirat Arab (UEA) mulai Minggu nanti resmi menugaskan Robocop pertama di dunia untuk patroli di jalan-jalan Dubai.
Polisi robot yang dirancang oleh perusahaan asal Spanyol bernama PAL Robotics ini memiliki tinggi lima kaki atau sekitar 170 cm dan berat mencapai 220 pound. Robot ini dapat berbicara dalam enam bahasa dan mampu membaca ekspresi wajah manusia
“Robot ini bisa mengobrol dan berinteraksi, menanggapi permintaan publik, berjabat tangan dan memberikan penghormatan militer,” tutur Brigadir Jenderal Khalid Nasser Al Razzouqi, Direktur Jenderal Layanan Pintar Kepolisian Dubai seperti dikutip Daily Mirror.
“Robot-robot ini dibuat dengan tujuan untuk membantu orang-orang di mal atau di jalanan, dirancang untuk membantu kami memerangi kejahatan, menjaga kota tetap aman dan meningkatkan tingkat kebahagiaan,” tambahnya.
Penambahan personel robot ini masih merupakan tahap pertama bagi kepolisian kota Dubai, tahun 2010 kepolisian Dubai menargetkan 25% dari total personel mereka merupakan robot dan nantinya mereka akan memiliki sebuah kantor polisi khusus yang sepenuhnya dioperasikan oleh robot.
Sumber foto : mirror.co.uk
[gallery type="rectangular" ids="3464"]