Home / Berita Terbaru

Dukung Pencegahan Penyebaran Covid-19, Adira Finance Cabang Tegal Gelar Vaksinasi Bagi Lansia

28 Mei 2021 | Penulis : Internal Comm

Tegal, 25 Mei 2021. Di tengah aktivitas perekonomian yang mulai menggeliat, pandemi Covid-19 di Indonesia saat ini masih menyebar di masyarakat. Secara nasional, data pemerintah menyebutkan hingga kini kasus baru terus menurun, namun jumlahnya masih terbilang tinggi, rata-rata tercatat 3.500 kasus baru selama sepekan terakhir. Untuk menanggulangi pandemi, pemerintah terus meningkatkan upaya melakukan vaksinasi Covid-19 secara nasional.

Demi mendukung progam vaksinasi Covid-19 yang dicanangkan pemerintah, Adira Finance Regional Jawa Tengah bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota Tegal, Jawa Tengah, menggelar kegiatan vaksinasi Covid-19 secara gratis bagi masyarakat lanjut usia (lansia).

“Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan dan bantuan Adira Finance, agar mempercepat pelaksanaan vaksinasi nasional demi terciptanya herd immunity, sehingga aktivitas masyarakat  kembali aman dan roda perekonomian dapat segera pulih kembali”, ucap Irfan Budianto selaku Kepala Wilayah Area Jawa Tengah Adira Finance.

Vaksinasi yang digelar di Kantor Adira Finance Cabang Tegal ini ditujukan bagi konsumen, kerabat, atau orang di sekitar konsumen, yang sudah berusia lanjut. Termasuk juga karyawan Adira Finance Cabang Tegal. Ditargetkan 300 lansia dan 95 karyawan Adira Finance Cabang Tegal akan menerima vaksin Sinovac.

“Kami lakukan juga vaksinasi kepada karyawan, agar membentuk kekebalan kolektif di Adira Finance Cabang Tegal, sehingga menciptakan rasa aman dalam melayani konsumen”, lanjut Irfan.

Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 ini merupakan salah satu kegiatan corporate social responsibility (CSR) Adira Finance #BangkitBersamaSahabat, untuk mendukung serta membantu Pemerintah maupun masyarakat di masa pandemi Covid-19. Diharapkan dengan adanya kegiatan vaksinasi ini, Adira Finance dapat menjadi role model perusahaan swasta yang memberikan referensi data lansia yang divaksin, serta menjadi tempat pelaksanaan vaksinasi.

“Adira Finance mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Tegal, atas kepercayaan dan kolaborasi sehingga terlaksana kegiatan sosial vaksinasi Covid-19 ini, kami berharap vaksinasi terhadap lansia di Kota Tegal dapat terealisasi secara menyeluruh, sehingga terwujud masyakat yang sehat dan bebas dari Covid-19”, tutup Irfan.

Adira Finance pun senantiasa mengimbau seluruh konsumen untuk selalu menerapkan protokol kesehatan pada setiap aktivitasnya, dengan melakukan 5M, yakni Memakai masker, Mencuci tangan dengan sabun, Menjaga jarak, Menjauhi kerumunan, dan Mengurangi mobilitas serta interaksi.

Dalam hal ini, kami juga mengingatkan konsumen Adira Finance memiliki aplikasi adiraku yang berfungsi sebagai layanan digital. Adiraku memberikan kesempatan konsumen uintuk bertransaksi dengan mudah, aman, dan nyaman, serta dapat diakses selama 24 jam.
 

Bagikan Artikel

Berita Terbaru

Dapatkan informasi terbaru tentang Adira Finance
Subscribe Sekarang


Kantor Pusat Adira Finance

Gedung Millenium Centennial Center Lt. 53-61
Jl. Jend. Sudirman Kav. 25
Karet Setiabudi
Jakarta Selatan
DKI Jakarta 12920

Call Center : 1500511
Email : customercare@adira.co.id
Cari Lokasi Cabang
  • Copyright @ Adira Finance Berizin dan Diawasi oleh OTORITAS JASA KEUANGAN