Home / Berita Terbaru

Bingung Untuk Memulai Perencanaan Keuangan? Yuk, Mulai dari Mencatat Pengeluaran!

09 Agustus 2022 | Penulis : Digital Business

Perencanaan keuangan merupakan salah satu kemampuan yang dapat membantu berbagai aspek kehidupan, mulai dari kehidupan pribadi, masa depan hingga perencanaan modal usaha. Tidak perlu menunggu punya banyak uang, pengelolaan keuangan bisa dilakukan dari skala kecil agar semakin terbiasa untuk nantinya mengelola skala besar. Dengan begitu, perencanaan keuangan pribadi bisa menjadi sarana belajar untuk memiliki kesadaran finansial serta memahami perbedaan antara kebutuhan dan keinginan. Selanjutnya, perencanaan keuangan yang sudah dilakukan juga dapat digunakan pada usaha yang akan dirintis, tentunya dengan beberapa penyesuaian dengan kebutuhan usaha. 

Bagaimana langkah awal untuk memulai perencanaan keuangan?

  1. Mencatat Jumlah Pemasukan dan Pengeluaran

    Untuk mengetahui apakah jumlah pemasukan dan pengeluaran sudah sesuai bisa dimulai dengan mencatat arus kas yang berjalan. Idealnya, pengeluaran harus lebih kecil dari pemasukan sehingga penting untuk menentukan skala prioritas saat melakukan pengeluaran. Hal ini dapat membantu mengetahui apa saja kebutuhan yang harus dibayarkan setiap bulannya serta sebagai bahan evaluasi jika masih ada pengeluaran yang bisa dimiimalisir di bulan selanjutnya.

  2. Memisahkan Rekening Berdasarkan Kebutuhan

    Tujuan pemisahan rekening adalah agar uang yang disimpan tidak terpakai untuk kebutuhan lainnya. Sebagai contoh, untuk perencanaan keuangan pribadi bisa dipisahkan antara rekening untuk pendidikan dan rekening untuk liburan. Sementara untuk perencanaan keuangan usaha terdiri dari rekening pribadi dan rekening usaha, sehingga kebutuhan pribadi tidak akan mengganggu cash flow kebutuhan modal usaha.

  3. Menyiapkan Dana Darurat

    Dana Darurat menjadi poin penting pada berbagai perencanaan keuangan, baik pribadi maupun usaha. Peran dana darurat akan sangat terasa ketika ada suatu kondisi darurat yang membutuhkan dana untuk segera dibayarkan serta agar tidak mengganggu cash flow. Idealnya, jumlah dana darurat adalah 3-6x jumlah pengeluaran per bulan.

  4. Mengajukan Pembiayaan Modal Usaha

    Modal usaha dapat digunakan untuk merintis bisnis dari awal ataupun melanjutkan bisnis yang sudah ada. Modal ini bisa berasal dari berbagai sumber, bisa dari dana pribadi, dana kas usaha atau mengajukan pembiayaan ke lembaga keuangan seperti bank, lembaga pembiayaan ataupun P2P lending. Pengajuan pembiayaan dengan BPKB juga bisa menjadi pilihan untuk mendapatkan pembiayaan modal usaha agar bisa mendapatkan jumlah limit yang diharapkan. Dengan aset mobil atau motor yang masih bisa digunakan untuk operasional sehari-hari, tambahan modal usaha bisa didapatkan dengan persyaratan mudah dan tenor yang tidak memberatkan melalui Kredit Multiguna di aplikasi adiraku dari Adira Finance. Data dan layanan yang digunakan sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sehingga pasti aman karena pencairan dana akan langsung dikirimkan ke nomor rekening pemohon. 

Selain mengetahui bagaimana cara melakukan perencanaan keuangan, cara terbaik adalah dengan langsung memulainya. Memahami dan mempersiapkan diri akan kebutuhan keuangan bagi diri sendiri maupun untuk modal usaha bisa memberikan gambaran tentang kondisi dan tujuan finansial yang ingin dicapai. Adira Finance meluncurkan kampanye #diModalin sebagai salah satu bentuk komitmen Perusahaan untuk menghadirkan kemudahan dalam solusi keuangan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat seperti kebutuhan untuk pendidikan, pernikahan, kesehatan, renovasi rumah dan modal usaha, serta berbagai kebutuhan lainnya. Untuk informasi lebih lanjut mengenai produk pinjaman dana multiguna atau kampanye #diModalin dari Adira Finance, silakan mengunjungi adira.id/e/dimodalin-art. Yuk, mulai perencanaan keuangan dari sekarang!

Bagikan Artikel

Berita Terbaru

Dapatkan informasi terbaru tentang Adira Finance
Subscribe Sekarang


Kantor Pusat Adira Finance

Gedung Millenium Centennial Center Lt. 53-61
Jl. Jend. Sudirman Kav. 25
Karet Setiabudi
Jakarta Selatan
DKI Jakarta 12920

Call Center : 1500511
Email : customercare@adira.co.id
Cari Lokasi Cabang
  • Copyright @ Adira Finance Berizin dan Diawasi oleh OTORITAS JASA KEUANGAN