Home / Berita Terbaru

Adira Finance Menjadi 'Sahabat Setia' di Perjalanan Touring Heritage Jakarta - LasemAdira Finance Menjadi 'Sahabat Setia' di Perjalanan Touring Heritage Jakarta - Lasem

Adira Finance Menjadi 'Sahabat Setia' di Perjalanan Touring Heritage Jakarta - LasemAdira Finance Menjadi 'Sahabat Setia' di Perjalanan Touring Heritage Jakarta - Lasem -->

01 Desember 2018 | Penulis : Adira Finance

JAKARTA - Butiran embun pagi menggelayut di pucuk-pucuk dedaunan, yang masih bertahan tumbuh di antara rimbunnya hutan beton kota Jakarta. Semburat sinar Sang Surya pun terlihat masih malu-malu menunjukkan wajahnya di ufuk timur.

Awal Minggu pagi itu (25/11/20180), tampak puluhan bikers melaksanakan shalat Subuh berjamaah di Masjid Al-Azhar. Persis di depan Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia (Mabes Polri), Jl. Trunojoyo No.3, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Mereka adalah life members MMC Outsiders Indonesia, pengguna beragam jenis motor. Merupakan Tim 10 dan kru program Touring Heritage Jakarta – Lasem, yang akan melakukan touring Sosialisasi Anti Hoax, Toleransi dan Pemilu Damai.

Usai sholat Subuh berjamaah, para bikers ini langsung bertemu Mang Weeman selaku Brain (Presiden) Club, dan Mang Bagoes sebagai Head (Ketua) Chapter Jakarta, yang sudah lebih dulu tiba di Mabes Polri.

Memasuki halaman kantor Divisi (Div) Humas Mabes Polri, rombongan pun disambut antusias Brigjen. Pol Budi Setiawan, Kepala Biro (Karo) Multimedia Div. Humas Polri beserta jajarannya.



Acara di awali aktivitas Coffee Morning di halaman Div. Humas Polri. Dalam balutan suasana hangat dan akrab, santap pagi hidangan Soto Ayam nan lezat pun tersaji menggugah selera.

Selain pihak kepolisian dan anggota club, turut hadir pula sponsor Adira Finance dan Viar Motor Indonesia. Begitupun sejumlah media, seperti Ridingread.com, Kompas.com dan AutoSightz.

Setelah sarapan dan bercengkerama sejenak, peserta touring melakukan persiapan. Lalu touring yang dipandu Road Captain Hari Novaro Rambing, yang disapa Kang Rambing ini, dilepas Budi mewakili Kadiv Humas Polri, menuju check point pertama di Karawang, Jawa Barat.

Sebelumnya, dalam sambutannya Budi mengaku sangat mengapresiasi kegiatan Sosialisasi Anti Hoax, Toleransi dan Pemilu Damai ini. Yang dilakukan teman-teman bikers, melalui touring Heritage Jakarta – Lasem, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah.
Budi berharap peserta touring selalu menjaga keamanan, keselamatan dan ketertiban lalu lintas selama di perjalanan. Sehingga dapat memberi kesan yang baik bagi citra kepolisian dan club motor serta pengendara lainnya.

“Untuk pe-touring silakan menikmati keindahan selama perjalanan. Tapi tetap hati-hati di jalan. Ajaklah bikers, rekan-rekan di jalan untuk tidak ugal-ugalan,” kata Budi.

Menurut Budi, jangan sampai peserta berkampanye soal toleransi, tapi malah tidak toleransi kepada pengguna jalan lain. “Jangan mentang-mentang ramai-ramai malah arogan. Jangan ya! Titip dan beri contoh yang baik,” pinta Budi.

Kang Weeman, Brain MMC Outsiders juga menyampaikan sepatah dua kata, rencana touring ini akan menempuh jarak 524 Km. Dengan rute Jakarta – Bekasi – Karawang – Purwakarta – Bandung – Sumedang – Kuningan – Pekalongan – Kudus – Lasem.

“Lasem adalah Pesantren besar yang sudah berdiri 100 tahun. Pesantren ini punya kelebihan salah satunya dalam hal toleransi. Nyambung dengan program kami, dan semangat Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),” urai Weeman.

Selama perjalanan, lanjut Weeman, peserta menyampaikan dan mensosialisasikan pesan-pesan Anti Hoax, Toleransi dan Pemilu Damai. Baik secara langsung maupun lewat poster yang dititipkan Biro Multimedia ke rombongan touring.



Silaturahmi ke Sumedang dan Kuningan
Setelah beranjak dari Karawang, peserta touring menyempatkan diri bersilaturahmi ke Sumedang dan Kuningan, Jawa Barat. Di Sumedang rombongan sempat mencicipi panganan tahu khas yang enak di malam hari.

Berkunjung ke Kuningan, tim mendapat kehormatan diundang club X-Man yang diketuai Dewox dan dibina langsung Senior MMC Outsiders Indonesia bro Ridho Suganda, yang akrab disapa Kang Edo.

Anggota X-Man yang ditemani juga komunitas motor sahabat mereka, Black Hawk, menyempatkan diri menjajal beberapa varian motor baru yang dipakai Tim 10.

“Enak gak handlingnya? Saya suka desainnya, sepertinya nyaman dipakai touring,” tanya salah satu life member X-Man pada Rambing yang menyemplak Vortex.

“Recommend sekali. Ergonominya nyaman tenaga powerfull,” jawab Rambing. Sampai akhirnya beberapa anggota X-Man sempatkan diri untuk menjajal dan merasakan sensasinya.

“Aku baru lihat yang ini, desain vintage ya? Cocok untuk kaum custom culture,” nilai Keris Bangor, salah seorang senior club saat menyimak varian Viar Vintech yang dijajal rombongan touring Jakarta – Lasem.

Melibas Rute Kuningan – Lasem
Hari kedua, rombongan touring yang didukung penuh Adira Finance dan Viar Motor ini mulai berangkat kembali dari Kuningan menuju Lasem.

Di Pekalongan, peserta mampir dan melakukan ‘hang out’ dengan sedikitnya 20 club motor serta kaum Nadhliyin PB NU, khususnya Lembaga Seni Budaya Muslimin Indonesia (LESBUMI).

“Perjalanan kali ini memang terasa spesial karena disuguhi kekayaan budaya setempat. Kami juga diberi kesempatan berbagi pengalaman dan ajakan sesuai misi tour, yakni kampanye Anti Hoax, Toleransi dan Pemilu Damai,” jelas Rambing.

MMC Outsiders Indonesia Chapter Pekalongan sebagai tuan rumah sekaligus menginformasikan Anniversary ke-1 pada 8 Desember 2018. Serta event akbar ‘Menuju Bikers Bumi Santri’ yang digagas Lesbumi di 29 Desember 2018.

Dalam suasana akrab, peserta touring berbincang segala hal. Mulai dari budaya, persoalan agama, bangsa hingga seputar bikers. Seperti ajakan untuk tidak menjadi gangster motor dan melakukan hal-hal positif mengisi masa muda.

Artikel ini dipersembahkan oleh Adira Finance. Dengan Adira Finance, Anda bisa mendapatkan layanan kredit motor baru, kredit motor bekas, juga layanan kredit mobil baru dan kredit mobil bekas. Memiliki kendaraan impian kini lebih mudah.

Bagikan Artikel

Artikel Terbaru

Dapatkan informasi terbaru tentang Adira Finance
Subscribe Sekarang


Kantor Pusat Adira Finance

Gedung Millenium Centennial Center Lt. 53-61
Jl. Jend. Sudirman Kav. 25
Karet Setiabudi
Jakarta Selatan
DKI Jakarta 12920

Call Center : 1500511
Email : customercare@adira.co.id
Cari Lokasi Cabang
  • Copyright @ Adira Finance Berizin dan Diawasi oleh OTORITAS JASA KEUANGAN