Home / Berita Terbaru

Perhatikan Rekayasa Lalu Lintas di Tol Saat Arus MudikPerhatikan Rekayasa Lalu Lintas di Tol Saat Arus Mudik

Perhatikan Rekayasa Lalu Lintas di Tol Saat Arus MudikPerhatikan Rekayasa Lalu Lintas di Tol Saat Arus Mudik -->

20 Juni 2017 | Penulis : Adira Finance

JAKARTA – Mengantisipasi kepadatan lalu lintas di jalan tol saat arus mudik, PT Jasa Marga (Persero) Tbk akan melakukan rekayasa lalu lintas pada beberapa titik atau simpul kemacetan yang terjadi.

“Kami akan melakukan rekayasa ini apabila memang diperlukan dan untuk mengurai kemacetan panjang yang terjadi di ruas tol,” tegas Assistant Vice President Corporate Communication PT Jasa Marga, Dwimawan Heru, di Jakarta, Senin (12/06).

Rekayasa lalu lintas dilakukan di penempatan petugas di simpul kemacetan dan lokasi pengalihan arus lalu lintas (I/C Cikunir, TIP, GT Cikarang Utama, SS Dawuan dan Jalur Utama) dan pengendalian beban ruas lalu lintas dengan penempatan alat ukur kepadatan/Remote Traffic Microwave Sensor pada beberapa segmen (Cawang-Cikunir/Cikunir-Cikarang Utama/Cikarang Utama-Cikarang Timur/Cikarang Timur-SS Dawuan).

Demi kelancaran rekayasa lalu lintas jika terjadi kemacetan, bekerja sama dengan pihak terkait seperti di lokasi I/C Cikunir buka/tutup lalu lintas dari arah Rorotan yang menuju Cikampek dengan prioritas utama lalu lintas dari arah Cawang dan Jatiasih yang menuju Cikampek serta dilakukan pengalihan arus lalu lintas dari Jatiasih menuju Cikampek di SS Cikunir via Sodetan/GT. Kalimalang 2.

Selain itu buka/tutup tempat istirahat ruas tol Jakarta-Cikampek (TIP 19/A ,TI 33/A, TIP 39/A, TIP 57A, TIP 62/B, TI 52/B, TIP 42B) dan di .ruas tol Purbaleunyi (TIP 97/B)

Untuk kemacetan yang terjadi di GT Cikarang Utama 1 akan ada Transaksi Jemput Kendaraan (JKR), GT Cikarang Utama 2 yang semula GT Exit digunakan menjadi GT Entrance dan pengalihan arus lalu lintas melalui GT.

Kalau dalam kondisi darurat dilakukan Contra Flow pada sekitar wilayah TI. Rencana lokasi Contra Flow arus Mudik di Km 32+000 sd 41+000, 52+300 sd 61+400 Jalur A (Arah Timur) dan arus Balik Km 68+000 sd 50+000 Jalur B (Arah Jakarta).

Bagikan Artikel

Artikel Terbaru

Dapatkan informasi terbaru tentang Adira Finance
Subscribe Sekarang


Kantor Pusat Adira Finance

Gedung Millenium Centennial Center Lt. 53-61
Jl. Jend. Sudirman Kav. 25
Karet Setiabudi
Jakarta Selatan
DKI Jakarta 12920

Call Center : 1500511
Email : customercare@adira.co.id
Cari Lokasi Cabang
  • Copyright @ Adira Finance Berizin dan Diawasi oleh OTORITAS JASA KEUANGAN