Home / Berita Terbaru

Krungsri dan Adira Finance Akuisisi Home Credit Indonesia

24 November 2022 | Penulis : Corporate Comm.

For english version Click Here

Jakarta, 24 November 2022 – Anak perusahaan MUFG Bank, Bank of Ayudhya Public Company Limited (Krungsri) dan PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk. (Adira Finance), hari ini mengumumkan akuisisi bisnis pembiayaan konsumen Home Credit di Indonesia. Transaksi tersebut merupakan bagian dari akuisisi MUFG dan MUFG Bank atas seluruh saham Home Credit Consumer Finance Philippines, Inc. (HC Philippines) dan 85,0% saham PT Home Credit Indonesia (HC Indonesia). Dijadwalkan saham HC Indonesia akan diakuisisi dalam tahun 2023, dengan perkiraan total EUR 200 juta atau kira-kira setara dengan Rp 3,1 triliun [Kurs EUR/IDR: Rp 15.465]. Harga pembelian akhir akan dikenakan penyesuaian satu per satu berdasarkan nilai buka ekuitas pada saat penutupan transaksi.

Transaksi ini tunduk pada persetujuan dari pemegang saham Krungsri, Bank Thailand ("BOT"), Otoritas Jasa Keuangan (“OJK”) Indonesia, Bangko Sentral ng Pilipinas (“BSP”) Philippines Competition Commission (“PCC”), dan pemberitahuan kepada Japanese Financial Services Agency (“JFSA”), Securities and Exchange Commission of Philippines, Komisi Pengawas Persaingan Usaha (“KPPU”) dan/atau badan pengatur terkait lainnya, diharapkan selesai pada 2H/2023. Langkah ini menandai pencapaian penting lainnya dalam arah strategis ekspansi ASEAN Krungsri.

Krungsri President and Chief Executive Officer Mr. Seiichiro Akita mengatakan, “Kami sangat senang untuk mengumumkan penandatanganan perjanjian akuisisi PT. Home Credit Indonesia dan HC Consumer Finance Philippines, Inc., pada saat penutupan transaksi setelah semua persetujuan regulator. Kami yakin bahwa keahlian lokal mereka dan jaringan yang mapan bersama dengan pengalaman luas Krungsri dalam bisnis pembiayaan konsumen akan meningkatkan daya saing bisnis mereka. Sinergi kami akan menguntungkan semua pemangku kepentingan, termasuk pelanggan lokal di Indonesia dan Filipina. Pencapaian ini sekali lagi menggarisbawahi komitmen kami terhadap strategi ekspansi ASEAN, membuka jalan menuju aspirasi kami untuk “Menjadi Bank Thailand Pilihan yang Menghubungkan Kebutuhan Pelanggan di ASEAN."

Krungsri akan menjadi pemegang saham mayoritas di PT. Home Credit Indonesia dengan jumlah saham 75%, dimana Adira Finance, anak perusahaan Bank Danamon dan anggota MUFG, akan memegang saham minoritas sekitar 10%.

Direktur Utama Adira Finance Bapak Dewa Made Susila menekankan, “Kami yakin transaksi ini dapat membantu memperkuat franchise Grup MUFG di Indonesia dan membangun sinergi antara Home Credit, Bank Danamon dan Adira Finance. Adira Finance akan terus meningkatkan kolaborasi dengan entitas Grup MUFG untuk dapat melayani konsumen dan mitra bisnis kami lebih baik lagi.”

English Version

Jakarta, 24 November 2022 – MUFG Bank’s consolidated subsidiary in Thailand Bank of Ayudhya Public Company Limited (Krungsri), a commercial bank in Kingdom of Thailand, and PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira Finance), today announces the acquisition of the consumer finance business of Home Credit in Indonesia. The transaction is part of MUFG and MUFG Bank acquisition of all the shares of Home Credit Consumer Finance Philippines, Inc. (HC Philippines) and 85.0% of shares of PT Home Credit Indonesia (HC Indonesia). It is scheduled that HC Indonesia shares will be acquired within 2H/ 2023, for an estimated EUR 200 million in total or equivalent to IDR 3.1 trillion [Exchange Rate EUR/IDR: Rp15,465]. The final purchase price will be subject to one-to-one adjustment based on equity book value at the closing of the transaction.

The transaction is subject to approval from the shareholders of Krungsri, the Bank of Thailand ("BOT”), Financial Services Authority (Otoritas Jasa Keuangan) of Indonesia (“OJK”), Bangko Sentral ng Pilipinas (“BSP”) Philippines Competition Commission (“PCC”), and notification to Japanese Financial Services Agency (“JFSA”), Securities and Exchange Commission of Philippines, Commission for the Supervision of Business Competition of Indonesia (Komisi Pengawas Persaingan Usaha) (“KPPU”) and/or other relevant regulators, expected to be completed by 2H/2023. The move marks another milestone achievement in Krungsri’s strategic direction of ASEAN expansion.

Krungsri President and Chief Executive Officer Mr. Seiichiro Akita said, “ We are very pleased to announce the signing of an agreement for the acquisition of PT. Home Credit Indonesia and HC Consumer Finance Philippines, Inc. , upon closing of the transaction after all regulatory approvals. We are confident that their local expertise and well-established network together with Krungsri’ s extensive experience in the consumer finance business will enhance their business competitiveness. Our synergy will benefit all stakeholders, including local customers in Indonesia and The Philippines. This milestone again underscores our commitment to the ASEAN expansion strategy, paving the way towards our aspiration to “ Be the Preferred Thai Bank Connecting Customers’ Needs across ASEAN."

Krungsri will become the majority shareholder in PT. Home Credit Indonesia with 75% stake whereas Adira Finance, a subsidiary of Bank Danamon, a member of MUFG, will hold a minority stake of approximately 10%.

Adira Finance President Director Mr. Dewa Made Susila emphasized, “We believe this transaction can help to strengthen the franchise of MUFG Group in Indonesia and seek synergy 2 between Home Credit, Bank Danamon and Adira Finance. Adira Finance continues to enhance its collaboration with MUFG Group entities to better serve our customers and business partners".

 

Bagikan Artikel

Berita Terbaru

Dapatkan informasi terbaru tentang Adira Finance
Subscribe Sekarang


Kantor Pusat Adira Finance

Gedung Millenium Centennial Center Lt. 53-61
Jl. Jend. Sudirman Kav. 25
Karet Setiabudi
Jakarta Selatan
DKI Jakarta 12920

Call Center : 1500511
Email : customercare@adira.co.id
Cari Lokasi Cabang
  • Copyright @ Adira Finance Berizin dan Diawasi oleh OTORITAS JASA KEUANGAN